Pemdes Muara Ritan Mulai Lirik Potensi Wisatanya

TENGGARONG – Pemerintah Desa (Pemdes) Muara Ritan, Kecamatan Tabang, terus berupaya memaksimalkan potensi wisata di desanya. Hal ini disampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Muara Ritan, Ardy Maroni, beberapa waktu lalu.

Ia menjelaskan bahwa, desanya memiliki potensi pariwisata berupa air terjun dan Pulau Tengah Sungai, yang muncul ketika air sungai surut. “Daya tariknya adalah lokasinya yang berada di tengah sungai. Selama musim kemarau, banyak orang berkumpul di sana, berkemah, memancing, dan melakukan acara bakar-bakar yang seru,” terang Ardy Maroni.

Ia menerangkan bahwa, potensi ini sangatlah unik, karena memiliki daya tarik tersendiri. Khususnya Pulau Tengah Sungai yang kerap dikunjungi masyarakat. Saat ini Ardy tengah berupaya untuk mempersiapkan fasilitas penunjang pengembangannya. Seperti kapal penyeberangan menuju Pulau Tengah Sungai, mengingat selama ini wisatawan masih menggunakan kapal penyeberangan milik warga sekitar.

“Lokasinya sangat strategis. Kami juga mendapatkan dukungan dari desa-desa lain yang memiliki potensi wisata unggulan, seperti Desa Tukung Ritan dan Ritan Baru yang kaya akan kebudayaan suku Dayak Kenyah. Desa Buluq Sen juga memiliki daerah pegunungan. Selama liburan, pasti banyak yang berkunjung ke wilayah kami,” tutup Ardy. (adv/tabs)