TENGGARONG – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kutai Kartanegara, Rinda Desianti, mengungkapkan langkah-langkah yang diambil untuk memfasilitasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Dalam pernyataannya, Rinda menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam proses pemilihan ini. Pertemuan daring ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 15 April 2025. Dimana Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga akan berkoordinasi dengan kecamatan terkait persiapan dan mitigasi di daerah-daerah yang terendam banjir.
“Sebagai badan yang memfasilitasi, kami hanya menyediakan tempat dan memberikan arahan terkait PSU. Mengingat waktu yang semakin mendekat, kami memutuskan untuk mengumpulkan informasi melalui Zoom agar semua pihak dapat terlibat,” ujar Rinda Desianti.
Rinda menjelaskan bahwa PSU akan melibatkan total 20 kecamatan, dengan kehadiran camat dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk memastikan semua aspek terkoordinasi dengan baik. “Kami berharap partisipasi masyarakat tidak menurun. Oleh karena itu, kami mendorong semua komponen masyarakat untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan mengingatkan satu sama lain mengenai pentingnya hadir dan memilih,” tambahnya.
Dengan hanya sembilan hari tersisa sebelum pelaksanaan PSU, Kesbangpol Kukar berkomitmen untuk memastikan semua persiapan berjalan lancar dan masyarakat dapat berpartisipasi secara maksimal dalam pemilihan ini. Harapannya, dengan adanya dukungan dari semua elemen, proses pemungutan suara ulang dapat berlangsung sukses dan adil. (ADV)
Penulis : Shavira Ramadhanita
Editor : Muhammad Rafi’i