Tenggarong – Objek Wisata Batu Dinding yang terletak di Kelurahan Bukit Merdeka, Kecamatan Samboja Barat, terus dikembangkan oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Batu Dinding. Objek wisata yang menawarkan panorama keasrian alam dari atas tebing setinggi 125 meter ini, Sangat cocok bagi wisatawan yang menyukai kemah dan petualangan alam bebas.
Mengingat, untuk mencapai puncak dari batu dinding yang menjulang di tengah hutan ini. Pengunjung harus terlebih dahulu berjalan kaki, melewati perkebunan masyarakat, dan hutan. Serta meniti jalur yang curam dan berbatu, saat akan menuju puncak batu dinding.
“Ini sangat cocok untuk para pengunjung yang menyukai petualangan alam bebas,” ungkap Dedi Suandi, Sekertaris Pokdarwis Batu Dinding.
Ia menambahkan, mayoritas pengunjung yang datang ke Batu Dinding, untuk menikmati sunset ataupun sunrise dari atas tebing batu selebar 50 meter tersebut. Mengingat memang objek wisata ini, menyuguhkan pemandangan paling indah saat fajar ataupun dini hari. Hamparan hutan hijau yang masih asri, dikombinasikan dengan suasana matahari terbit ataupun tenggelam merupakan momen paling banyak diabadikan wisatawan.
Sehingga tak heran mereka yang datang ke Batu Dinding, memilih melakukan kemah di kawasan tersebut. Ini juga merupakan keunggulan tersendiri dari objek wisata ini. Para pengunjung bisa menepi untuk menikmati ketenangan, ditengah hutan yang jauh dari hiruk-pikuk kota.
“Batu Dinding ini paling banyak dikunjungi pada hari Sabtu dan Minggu. Kalau hari libur, ada banyak pelaku UMKM juga yang berdagang disana. Kedepan juga kami juga akan bekerja dengan warga pemilik kebun, jadi pengunjung juga bisa menikmati buah segar yang dipetik langsung dari pohonnya, ada buah Naga dan Nanas,” tambahnya.
Selain itu, Dedi juga mengingatkan bahwa pihaknya terus berupaya melengkapi fasilitas penunjang lainnya di Batu Dinding. Seperti penyewaan tenda, fasilitas penerangan dan keamanan akses menuju puncak. Dedi menjelaskan bahwa, pihaknya sedang mengajukan bantuan berbagai fasilitas penunjang ini pada Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar). “Semoga bisa segera terlengkapi fasilitas penunjangnya ini,” pungkasnya. (adv/tabs)