Kesra Setkab Kukar Bakal Sosialisasi dan Dampingi Peserta Penerima Beasiswa Kukar Idaman

Tenggarong – Beasiswa Kukar Idaman, yang menjadi salah satu program dedikasi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar), pada tahun 2023 ini akan menyiapkan 5 jenis beasiswa. Baik itu untuk kelompok pelajar, mahasiswa hingga guru.

Diantaranya Beasiswa 1.000 Guru Sarjana, Beasiswa Stimulan Diploma 4 (D4) dan Strata 1 (S1), Satri Pondok Pesantren, Santri Lanjut Perguruan Tinggi, dan terakhir Beasiswa Tematik Perguruan Tinggi.

Untuk mengoptimalkan pemanfaatan dan penyaluran program Beasiswa Kukar Idaman pada tahun ini, Bidang Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kabupaten (Kesra Setkab) Kukar, berencana melakukan pendampingan dan sosialisasi kepada calon penerima beasiswa.

“Nanti bukan hanya sekedar diumumkan, tapi kami akan lakukan pendampingan berupa sosialisasi di sekolah-sekolah, kemudian juga untuk beasiswa yang 1.000 Guru Sarjana,” ucap Kabag Kesra Setkab Kukar, Dendy Irwan.

Untuk Beasiswa 1.000 Guru Sarjana sendiri, Dandy mengaku pihaknya akan melakukan pendampingan berupa pemenuhan berkas secara online pada calon penerima beasiswa. Hal ini dilakukan, lantaran berdasarkan pada evaluasi pendaftaran beasiswa di tahun 2021 lalu, respon masyarakat Kukar bisa dikatakan sangat minim.

Apa lagi tahun ini, pihaknya membuka 800 kuota Beasiswa Stimulan D4/S1, 800 kuota untuk Beasiswa 1.000 Guru Sarjana, serta ditambah dengan beasiswa lainnya. Maka dari antusiasme masyarakat diharapkan bisa ikut terkerek, sehingga beasiswa yang dianggarkan bisa terserap secara maksimal.

“Sehingga keinginan untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, berbudaya dan berakhlak mulia itu bisa terwujud,” pungkasnya. (adv/tabs)