TENGGARONG – Kepala Desa (Kades) Sumber Sari, Sutarno, mengapresiasi program bantuan dibidang pertanian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar), yang terus mengucur di desanya. Pada 2023 lalu saja, bantuan di bidang tersebut cukup banyak diterima petani di desanya. Baik itu bantuan pupuk, Alat Mesin Pertanian (Alsintan), hingga jalan usaha tani.
“Luar biasa sekali perhatian Pemkab Kukar terhadap sektor pertanian di desa kami (Sumber Sari),” sebutnya, Senin (20/5/2024).
Berbagai bantuan itu juga diakuinya berdampak signifikan terhadap peningkatan produktivitas pertanian di desanya. Hanya saja, kemarau pada tahun lalu membuat cukup banyak lahan pertanian tidak dapat berproduksi.
“Ini ada lagi pembangunan sumur bor, semoga ini bisa lebih meningkatkan produktivitas pertanian,” tambahnya.
Lebih lanjut, ia juga mengatakan bantuan pertanian tersebut masih akan diterima petani di desanya pada tahun ini. Namun ia masih belum dapat memastikan, karena menurutnya program itu baru akan berjalan.
“Luar biasa untuk 2023 dan 2024 ini sepertinya masih tetap ada, tapi ini kan baru mau berjalan,” tandasnya. (Adv)
Penulis : Ady Wahyudi
Editor : Muhammad Rafi’i