TENGGARONG– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) akan kembali menggelar Nonton Bareng (Nobar). Duel sengit antara Timnas Indonesia saat berhadapan dengan Australia, dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Seperti gelaran sebelumnya, Nobar timnas akan kembali dilaksanakan di Videotron Simpang Odah Etam Tenggarong, pada Selasa (10/9/2024), malam nanti.
Seperti diketahui, Timnas Garuda tengah berjuang menghadapi sederet tim-tim top Asia demi menjaga asa untuk tampil di ajang Piala Dunia 2026. Hasil impresif kala berhasil mencuri satu poin dari tuan rumah Arab Saudi, pada partai pembuka menjadi bekal positif bagi penggawa timnas untuk menjamu Socceroos.
Disisi lain, tim kangguru juga baru saja menerima hasil minor pada laga pembuka putaran ke tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bermain di kandang sendiri, Australia justru tersungkur dari Bahrain dengan kekalahan 1-0. Ditambah lagi salah satu bomber andalan Socceroos, Kusini Yengi dipastikan akan absen menghadapi Indonesia karena menerima kartu merah di laga sebelumnya.
Tak heran, laga kandang perdana Skuad Garuda yang akan menjamu Riley McGree dan kawan-kawan menjadi laga yang sangat dinantikan oleh para pencinta sepak bola di tanah air. Euforia itu juga terasa di Kukar, aroma optimisme sangat dirasakan pendukung timnas. Banyak penggemar yang yakin timnas bisa menundukkan Socceroos di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada malam hari manti.
Gelaran Nobar yang dilaksanakan Pemkab Kukar juga diprediksi bakal berlangsung meriah dan dipenuhi pencinta sepakbola. Berkaca dari gelaran Nobar Timnas U-23 saat berjuang di Piala Asia U-23 pada April 2024 lalu, ribuan warga Tenggarong tampak selalu memadati area nobar.
Bupati Kukar, Edi Damansyah, mengajak seluruh masyarakat Kukar untuk bersama-sama meramaikan nobar ini dan memberikan dukungan penuh kepada Timnas Indonesia. “Mari kita dukung penuh perjuangan Timnas Indonesia. Kita tunjukkan bahwa Kukar penuh dengan suporter sepak bola yang fanatik dan cinta tanah air,” ujar Edi dengan semangat.
Edi melihat Nobar ini sebagai kesempatan emas bagi masyarakat Kukar untuk menunjukkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan terhadap Timnas. Ia berharap suasana di Videotron Simpang Empat Pendopo akan dipenuhi oleh semangat dan sorakan dukungan dari masyarakat.
“Jangan lewatkan kesempatan ini untuk merasakan atmosfer pertandingan yang seru dan menegangkan bersama-sama,” tutupnya.
Penulis : Ady Wahyudi
Editor : Muhammad Rafi’i