TENGGARONG – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) akhirnya menentukan pilihannya, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kutai Kartanegara (Kukar) 2024. Melalui surat nomor 08-1301/Rekom/DPP-GERINDRA/2024, DPP Gerindra merekomendasikan Mayjen Dendi Suryadi dan Alif Turiadi untuk maju sebagai calon bupati dan wakil bupati Kukar.
Dikonfirmasi melalui saluran telepon oleh mediakaltim.com, Alif Turiadi yang juga merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kukar, mengaku pihaknya juga baru menerima informasi tersebut. Bahkan, Alif juga mengaku pihaknya belum menerima secara fisik surat rekomendasi tersebut.
“Saya juga baru dapat fotonya, Insya Allah itu benar. Tapi saya belum dapat suratnya secara fisik karena belum ke Jakarta. Sabtu atau minggu besok mungkin saya ke Jakarta untuk mengambil surat rekomendasi itu,” jelas Alif Turiadi, Jumat (23/8/2024).
Untuk diketahui, informasi keluarnya rekomendasi dari DPP Partai Gerindra ini, diketahui melalui salinan foto surat rekomendasi yang beredar melalui grup WhatsApp. Sebelumnya, jagat dunia maya juga diramaikan dengan beredarnya poster Mayjen Dendi Suryadi yang didampingkan dengan Alif Turiadi untuk bertarung di Pilkada Kukar 2024.
Merespon surat rekomendasi tersebut, Alif Turiadi mengaku bersyukur. Bahkan ia juga mengaku telah berkoordinasi dengan pasangan yang direkomendasikan dengan dirinya tersebut, untuk membicarakan prihal langkah mereka kedepannya.
“Sebagai kader saya wajib mengikuti instruksi dari partai. Saya juga sudah berkoordinasi dengan Mayjen Dendi Suryadi,” tandasnya.
Penulis : Ady Wahyudi
Editor : Muhammad Rafi’i