TENGGARONG – Potensi ekonomi di wilayah Kota Bangun Darat sangat menjanjikan, terutama yang berasal dari sumber daya alam yang melimpah. Seperti di Desa Kedang Ipil yang memiliki berbagai produk unggulan yang dapat mendukung perekonomian masyarakat setempat.
Salah satu potensi yang menonjol adalah keberadaan pohon aren yang menghasilkan gula aren. Gula aren ini tidak hanya menjadi sumber pendapatan bagi masyarakat, tetapi juga berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup mereka.
Selain itu, masyarakat di Desa Kedang Ipil juga mengelola madu alam yang semakin diminati oleh pasar, menambah variasi produk yang dapat dipasarkan. Adapun potensi pertanian di daerah tersebut didukung oleh kelompok tani yang aktif berperan dalam mengembangkan dan memasarkan hasil pertanian.
“Kami berupaya untuk memaksimalkan potensi ini agar dapat memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat,” ungkap Julkifli, pada Selasa (8/4/2025).
Di sisi lain, sektor niaga juga berkembang pesat di Desa Kota Bangun 2 dan Kota Bangun 3. Masing-masing desa memiliki produk unggulan yang menarik perhatian konsumen. Dengan adanya dukungan dari pemerintah dan kerjasama antar warga, diharapkan kegiatan niaga ini dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.
Melalui pemanfaatan sumber daya alam yang ada, Kecamatan Kota Bangun Darat berharap dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menciptakan lapangan kerja baru. Pemerintah setempat berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan potensi ekonomi ini demi masa depan yang lebih baik bagi seluruh warga. (ADV)
Penulis : Shavira Ramadhanita
Editor : Muhammad Rafi’i