TENGGARONG – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik, memuji kesiapan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Usai kunjungan kerjanya di Bontang, Akmal bersama Kapolda Kaltim, Irjen Pol Nanang Avianto, langsung bergerak ke Kukar untuk memastikan segala persiapan pilkada berjalan sesuai rencana.
Di Gudang Logistik KPU Kukar, keduanya memeriksa dengan teliti setiap detail persiapan. Mulai dari kotak suara, surat suara, hingga perlengkapan khusus untuk pemilih disabilitas. Dalam inspeksi tersebut, ribuan kotak suara tampak tertata rapi, menandakan persiapan yang matang.
“Kukar telah menunjukkan kesiapan luar biasa. Semua logistik sudah dikemas dengan baik, disegel, dan siap didistribusikan. Saya sangat puas dengan hasil kerja profesional tim KPUD Kukar,” ujar Akmal Malik, Selasa (19/11/2024).
Akmal juga memberikan perhatian khusus pada proses distribusi logistik ke wilayah-wilayah terpencil yang menjadi tantangan utama di Kukar. Ia menekankan pentingnya mengirimkan logistik lebih awal untuk menghindari kendala yang dapat mengganggu pelaksanaan pemilu.
“Distribusi lebih awal, terutama ke daerah terpencil, sangat penting. Ini memberikan waktu untuk mengantisipasi kemungkinan kendala seperti cuaca buruk atau kerusakan logistik. Saya rekomendasikan distribusi dimulai 24 November agar semua berjalan lancar,” tegasnya.
Tak hanya itu, Pj gubernur Kaltim juga mengapresiasi langkah inovatif KPU Kukar yang memanfaatkan teknologi digital dalam memutakhirkan data pemilih dan pengelolaan logistik. Menurut Akmal, pendekatan ini sangat efektif mengatasi tantangan geografis Kukar yang luas dan beragam.
“Penggunaan teknologi oleh KPUD Kukar sangat inovatif dan strategis. Ini solusi tepat untuk memastikan semua tahapan pemilu dapat menjangkau seluruh wilayah, termasuk daerah terpencil,” puji Akmal.
Di sisi lain, Akmal juga mengapresiasi sinergi antara penyelenggara pemilu dengan TNI-Polri dalam menjaga keamanan. Ia menilai kerja sama ini menjadi kunci penting untuk memastikan pilkada berjalan aman dan tertib.
“Dukungan penuh dari TNI-Polri sangat luar biasa. Mereka adalah pilar utama yang memastikan proses pemilu berlangsung tanpa gangguan,” tutupnya.
Penulis: Ady Wahyudi
Editor : Muhammad Rafi’i