TENGGARONG – PT Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS) ikut mendukung upaya pencarian seorang korban yang diduga tenggelam karena diterkam oleh buaya, pada Senin (5/8/2024) kemarin. Diberitakan sebelumnya, korban diketahui bernama Jatoman, yang bekerja di salah satu site PT PHSS, di Handil Terusan.
Diketahui, korban diduga diterkam buaya saat sedang asyik mandi, setelah pulang bekerja sebagai seorang sekuriti. Di salah satu site di Kecamatan Anggana, Kutai Kartanegara (Kukar).
“Bahwa saat ini terdapat upaya mendukung pencarian seorang pekerja perusahaan mitra kerja yang belum ditemukan,” ujar Manager Communication Relations and CID PT Pertamina Hulu Indonesia, Dony Indrawan, dalam rilis resminya, Selasa (6/8/2024).
Dony melanjutkan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Basarnas Balikpapan, BPBD Muara Badak, dan pihak berwenang lainnya dalam upaya pencarian ini. Berharap agar pekerja yang bersangkutan dapat segera ditemukan.
“Perusahaan akan terus memberikan dukungan dan bantuan yang diperlukan oleh pihak berwenang dalam upaya pencarian ini sesuai dengan kebijakan yang berlaku,” tutupnya. (RK)