Camat Loa Kulu Sebut Bantuan Pemkab Kukar, Bantu Ringankan Beban Masyarakat 

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, memang dikenal sebagai sosok yang bersahaja dan senang berinteraksi langsung dengan masyarakat. Dalam kesehariannya, orang nomor satu di Kukar itu, rutin bersafari untuk meninjau langsung kondisi masyarakat di lapangan.

Karena dekat dengan masyarakat, Edi Damansyah seakan tahu betul apa yang menjadi kebutuhan warganya. Berbagai program yang dijalankannya terbukti mampu menjawab persoalan masyarakat. Seperti program Kredit Kukar Idaman (KKI) yang memberikan akses bantuan permodalan dengan bunga 0 persen, kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), nelayan dan juga petani.

Selain itu, ia juga kerap menyalurkan bantuan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Seperti yang dilakukannya beberapa waktu lalu di Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu. Berbagai bantuan disalurkan Edi Damansyah, mulai dari alat dan mesin pertanian, alat penunjang pengembangan UMKM hingga bantuan bagi grup Habsyi.

Tak ayal, apa yang dilakukan oleh Edi Damansyah ini mendapat apresiasi yang sangat tinggi dari masyarakat. Camat Loa Kulu, Ardiansyah, mengatakan banyak warganya yang sangat terbantu oleh bantuan-bantuan yang kerap disalurkan bupati Kukar.

“Saya mewakili masyarakat Loa Kulu menyampaikan terimakasih kepada bapak bupati,” serunya, Jumat (2/8/2024).

Dengan berbagai bantuan yang dikucurkan oleh Edi Damansyah pada masyarakat di wilayahnya itu. Ardiansyah berharap dapat membawa peningkatan taraf ekonomi warganya. Sehingga masyarakat di wilayahnya menjadi lebih sejahtera dan bahagia.

“Karena setiap bantuan yang beliau berikan itu, terasa sekali manfaatnya dalam meringankan masyarakat kita. Baik itu petani, maupun kelompok-kelompok yang ada di Kecamatan Loa Kulu ini terakomodir dengan baik,” tutupnya. (Adv)

Penulis : Ady Wahyudi

Editor : Muhammad Rafi’i